Berita Terupdate – Bigmatch laga Grup D piala dunia antara Prancis melawan tunisia sepertinya mengarah pada keunggulan Les Bleus yang sedang memburu status juara grup. Pertandingan antar kedua tim di jadwalkan akan di laksanakan di Education City Stadium Qatar pada Rabu (30/11/2022) pukul 22.00 WIB. Kemenangan timnas Prancis di pertandingan matchday kedua melawan Denmark telah memastikan tim Les Bleus memastikan dirinya lolos ke babak 16 besar.
Kini pertanyaannya hanyalah , apakah Les Blues memilih lolos sebagai juara grup D atau sebagai runner up. Di sisi lain , Tunisia memiliki kesempatan untuk melaju ke babak berikutnya apabila berhasil merebut 3 point pada laga melawan Prancis. Itupun tergantung dari hasil pertandingan peserta grup D lainnya yakni Australia Vs Denmark.
Kemenangan beruntun Prancis pada pertandingan kualifikasi grup D yakni kala melawan Australia (4-1) dan Denmark (2-1) , menjadikan Les Blues menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar. Prancis berada di posisi puncak klasemen sementara Grup D dengan total raihan 6 point , di susul Australia dengan 3 point , kemudian Australia dan Tunisia dengan raihan angka 1 point. Walaupun kalah pada pertandingan melawan Tunisia , Prancis masih memiliki kemungkinan besar untuk tetap menjadi juara Grup. Pasalnya Les Blues masih memiliki surprus 4 gol , sedangkan timnas Australia malah minus 2 gol. Jadi kans untuk tetap menjadi juara grup dan terhindar dari Argentina pada babak 16 besar.
Di sisi lainnya, Tunisia wajib menang di pertandingan kali ini untuk tetap menjaga peluang lolos ke babak 16 besar. Namun itu juga akan di tentukan oleh hasil antara Australia melawan Denmark. Selain harus bisa menang melawan Prancis , Tunisia juga harus berharap Denmark berhasil menumbangkan Australia. Jikalaupun hasil pertandingan antar keduanya berakhir seri , maka ketiga tim akan saling membandingkan selisih gol nya.
Formasi Susunan Pemain
Pelatih Tunisia Jalel Kadri sepertinya harus menurunkan skuad terbaik dalam laga krusial kali ini. Lini depan akan banyak mengharapkan trio Issam Jebali m Naim Sliti dan juga Youssef Msakni. Sedangkan Prancis kemungkinan besar akan melakukan rotasi pemain. Kemungkinan besar hanya line up dua yang akan di turunkan. Bertujuan demi menjaga skuad tim inti agar terhindar dari cedera yang tidak perlu dan mengembalikan stamina pemain inti.
Tunisia (3-4-2-1): Aymen Dahmen; Dylan Bronn Yassine Meriah, Montassar Talbi; Mohamed Drager, Ali
Abdi, Ellyes Skhiri, Aissa Laidouni; Naim Sliti, Youssef Msakni; Issam Jebali.
Pelatih: Jalel Kadri.
Perancis (4-2-3-1): Hugo Lloris; Jules Kounde, Ibrahima Konate, Dayot Upamecano, Theo Hernandez;
Aurelien Tchouameni, Eduardo Camavinga; Antoine Griezmann, Kingsley Coman, Kylian Mbappe; Olivier Giroud.
Pelatih: Didier Deschamps.